-->

Keren, Lapan dan PT DI Kembangkan N219 Jadi Pesawat Amfibi

- Desember 27, 2018
KAWAN JULKIFLI MARBUN -- Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan) berupaya mengembangkan pesawat N219 menjadi pesawat amfibi. Dalam upaya mengembangkan pesawat N219, Lapan bekerja sama dengan PT Dirgantara Indonesia (DI) serta Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT).

"Lapan bersama PT DI dalam satu tahun ini telah melakukan feasibility study, baik berupa survei untuk pengoperasian pesawat amfibi, marketing, dan engineering. Dalam hal ini, BPPT digandeng melakukan pengujian model pesawat amfibi yang telah dirancang. Pengujian yang dilakukan berupa wind tunnel test dan hydrodynamic test team," kata Kabag Humas Lapan, Jasyanto, dalam keterangan tertulis, Rabu (19/12/2018).

Rencana pengembangan pesawat N219 ini sejalan dengan Rencana Induk Pembangunan Industri Nasional (RIPIN) 2015-2035. Lapan ingin pesawat N219 dikembangkan menjadi pesawat multifungsi, tak hanya untuk pesawat komersial.

"Pesawat N219 Amfibi merupakan pengembangan dari pesawat N219 yang dirancang sebagai pesawat amfibi multifungsi. Multifungsi dalam hal ini bisa digunakan sebagai pesawat berpenumpang dana kargo, untuk keperluan militer, bahkan sebagai disaster relief aircraft," terang Jasyanto.

Nantinya, pesawat N219 amfibi mempunyai rute untuk penerbangan jarak pendek. Pesawat tersebut dinilai cocok sebagai transportasi antardaerah dengan wilayah kepulauan.

Di samping dinilai cocok dengan situasi dan kondisi landasan bandara yang tidak mulus, pesawat ini mampu lepas landas dan mendarat di air. Pesawat ini diyakini akan tepat manfaatnya bagi daerah terpencil di Indonesia yang tidak mempunyai landasan darat.

"Pengembangan pesawat N219 merupakan bagian dari tanggungjawab Lapan sebagai pemegang amanah Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2018 tentang Kebijakan Industri Nasional dan Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2009 tentang Penerbangan," tutur Jasyanto. (sumber)
Advertisement